2 Penyebab Mata Katarak Akibat Penuaan


Mata Katarak | Pengobatan Katarak
Sumber: noraeyecare.optometry.net

Faktanya, penglihatan bisa mengalami perubahan seiring bertambahnya usia. Ketika Anda mencapai usia 60-an, maka Anda seharusnya memperhatikan tanda-tanda peringatan dari berbagai masalah yang berkaitan dengan kesehatan mata yang dapat menyebabkan kehilangan penglihatan. Pasalnya, banyak penyakit mata yang tidak menunjukkan gejala awal. Penyakit mata ini berkembang tanpa rasa sakit dan Anda mungkin tidak menyadari perubahan tersebut sampai kondisi kian parah.

Mata katarak merupakan salah satu gangguan penglihatan yang harus diwaspadai. Meskipun selalu dikaitkan dengan penuaan, katarak dapat terjadi akibat berbagai penyebab, seperti diabetes, infeksi/luka di mata, kebiasaan merokok hingga paparan sinar matahari. Namun, katarak terkait penuaan umumnya dapat terjadi dengan dua cara berikut ini:
1. Gumpalan protein mengurangi ketajaman gambar mencapai retina.

2. Lensa mata yang sebagian besar terdiri dari air dan protein. Ketika protein menumpuk di atas lensa, maka akan mengurangi cahaya masuk ke retina. 

Ketika katarak masih berukuran kecil, kekeruhan hanya mempengaruhi sebagian kecil dari lensa mata. Namun lambat laun, katarak akan tumbuh dan dapat memperburuk penglihatan. Lensa alami juga akan berubah menjadi warna kekuningan atau kecokelatana. Perubahan warna ini membuat penderita katarak kesulitan membaca atau melakukan kegiatan rutin lainnya. 
More about2 Penyebab Mata Katarak Akibat Penuaan

Kenali Komplikasi Pengobatan Katarak: Retina Edema


Mata Katarak | Pengobatan Katarak
Sumber: medicalxpress.com

Operasi mata, termasuk pengobatan katarak, dapat meningkatkan risiko berkembangnya retina edema atau makula edema akibat pembuluh darah yang bocor. Proses bedah menyebabkan peradangan di mata. Retina bisa menjadi bengkak setelah operasi katarak karena peradangan intraokular. Jenis makula edema yang berkembang setelah operasi mata katarak disebut edema makula cystoid. 

Edema makula cystoid menyebabkan penglihatan kabur pada pasien setelah operasi katarak. Jauh lebih berisiko terhadap penglihatan dibandingkan komplikasi pengobatan katarak lain dengan operasi, yaitu  retinal detachment atau endophthalmitis. Sekitar 1-3 persen pasien yang menjalani operasi katarak mengeluhkan mengalami penurunan penglihatan karena edema makula cystoid selang beberapa minggu setelah operasi. Jika gangguan tersebut muncul dalam satu mata, maka ada peningkatan risiko hingga 50 persen mempengaruhi di mata lainnya. Untungnya, masalah ini dapat diatasi dengan pengobatan yang benar. 

Jika Anda memiliki edema makula cystoid setelah operasi katarak, maka pengobatan awal yang dilakukan dokter bedah mata adalah memberikan obat tetes mata dan obat oral. Jika edema makula cystoid tidak merespons kedua obat tersebut, langkah berikutnya adalah memberikan suntikan obat prednison di belakang mata. Suntikan tidak menimbulkan rasa sakit, namun mata mungkin terasa bengkak dan nyeri selama satu atau dua hari sesudahnya. Seandainya suntikan tidak menyelesaikan masalah, maka operasi mungkin direkomendasikan.

More aboutKenali Komplikasi Pengobatan Katarak: Retina Edema

Cegah Infeksi Pasca Pengobatan Katarak


Mata Katarak | Pengobatan Katarak
Sumber: calgaryoptometry.com

Endophthalmitis merupakan masalah komplikasi serius komplikasi pengobatan katarak dengan operasi. Bakteri yang beredar melalui aliran darah ke dalam mata atau telah memasuki mata melalui luka bedah atau luka biasa akan memicu masalah endophthalmitis. Akibatnya, banyak pasien yang mengeluhkan masalah mata kemerahan, nyeri, kepekaan terhadap cahaya hingga memburuknya penglihatan. Jika mengalami keadaan seperti ini, segera temui dokter untuk dilakukan tindakan mengatasi endophthalmitis.

Oleh karena itu, perlu dilakukan beberapa langkah untuk mengatasi infeksi yang tak diinginkan, termasuk menjaga strerilasi. Bakteri dapat masuk ke mata selama operasi mata katarak. Jika pasien bisa memastikan permukaan matanya aman, serta peralatan operasi dan lensa buatan IOL steril sebelum dimasukkan ke mata, maka risiko infeksi bisa dicegah. Selain itu, panjangnya sayatan juga dapat memungkin bakteri masuk ke mata. 

Lantas, jika endophthalmitis muncul setelah satu atau dua minggu pasca operasi, kapan bakteri masuk ke mata? Bakteri bisa saja masuk saat operasi atau setelah operasi, karena beberapa bakteri dapat hidup di mata setelah beberapa minggu bahkan berbulan-bulan sebelum menunjukkan tanda-tanda inflamasi. 

More aboutCegah Infeksi Pasca Pengobatan Katarak

Bagaimana Mata Katarak Mempengaruhi Penglihatan?


Mata Katarak | Pengobatan Katarak
Sumber: express.co.uk

Mata katarak memang mengganggu penglihatan normal setiap orang. Lensa mata yang sehat terdiri dari air dan protein, serta berwarna transparan. Seiring bertambahnya usia, perubahan terjadi pada lensa, termasuk protein tersebut menggumpal, sehingga menyebabkan perkembangan mata katarak. Daerah berawan putih keruh yang menyebar di atas lensa mata akan mengurangi ketajaman gambar mencapai retina. 

Ketika mata katarak masih berukuran kecil, kekeruhan hanya mungkin tidak akan dirasakan oleh penderitanya. Seiring waktu, mata katarak akan berkembang menjadi lebih besar sehingga menyebabkan pandangan kabur. Nah, selain perubahan ukuran, lensa mata Anda juga akan berubah warna secara perlahan-lahan menjadi kekuningan atau kecokelatan. Perubahan warna ini juga akan mempengaruhi ketajaman penglihatan.

Jenis katarak juga mempengaruhi penglihatan penderitanya. Katarak yang muncul di tengah lensa (katarak subkapsular) mengakibatkan gejala seperti penglihatan kabur, penglihatan ganda dan silau terhadap cahaya. Sementara katarak yang terletak di tepi luar lensa dapat menyebabkan sedikit gangguan penglihatan yang mungkin tak disadari penderitanya. Tentu saja, pengobatan katarak menjadi satu-satunya jalan agar penderitanya bisa melihat dengan normal. 

More aboutBagaimana Mata Katarak Mempengaruhi Penglihatan?

Teknologi Laser Untuk Pengobatan Katarak


Mata Katarak | Pengobatan Katarak
Sumber: healthxchange.com.sg

Pengobatan katarak diperlukan demi mencegah terjadinya masalah penglihatan kabur. Meskipun selalu dikaitkan dengan penuaan, katarak merupakan penyebab kebutaan di dunia. Makanya, setiap individu disarankan untuk selalu melakukan pengecekan mata rutin ke dokter mata.

Mata katarak dapat diobati dengan pembedahan lensa pengganti. Namun tak bisa diungkiri bahwa prosedur tersebut sangat mahal, membutuhkan peralatan khusus dan ahli mata terampil. Oleh karena itu, pengobatan katarak yang dapat diterima semua orang dengan teknik yang lebih murah diperlukan.

Line Kessel, seorang dokter mata di t Glostrup Hospital of the University of Copenhagen, Denmark, menawarkan alternatif yang menjanjikan untuk pengobatan katarak. Dalam penelitiannya, mereka menggunakan laser untuk menghancurkan daerah berawan keputihan di lensa mata. Teknologi laser membantu mengembalikan protein di lensa ke strukturnya yang tepat. Dengan teknologi ini pula, operasi menjadi lebih aman, cepat dan efektif.

"Pengobatan katarak dengan laser melibatkan sebuah perangkat khusus yang disebut laser femtosecond yang akan membuat sayatan ke dalam mata. Laser mengurus langkah-langkah awal dari operasi katarak yang sebelumnya dilakukan secara manual," ungkap dokter mata Dr. Eric Donnenfeld dari  Ophthalmic Consultants of Long Island.

More aboutTeknologi Laser Untuk Pengobatan Katarak

Dikira Rabun, Ternyata Mata Katarak


Mata Katarak | Pengobatan Katarak
Sumber: webmd.com
Anda mungkin tidak sadar adanya gejala mata katarak dini. Mata katarak ditandai dengan penurunan kejelasan penglihatan, yang kebanyakan orang mengira itu adalah rabun jauh atau rabun dekat. Maka tak heran bila kebanyakan orang memilih bantuan kacamata atau kontak lensa. 

Mata katarak terbentuk kecil, dan pada awalnya hanya menunjukkan sedikit gejalanya. Anda mungkin menyadari bahwa penglihatan Anda sedikit kabur. Penglihatan kabur juga bisa menjadi gejala dari berbagai kondisi yang secara tidak langsung melibatkan mata, seperti migrain atau stroke. Mata katarak juga menyebabkan penderitanya merasa silau terhadap cahaya. Namun, seiring berkembangnya katarak menjadi lebih besar dan ketidaktahuan penderitanya, kekeruhan putih di lensa mata bisa menyebabkan kesulitan melihat bahkan menimbulkan kehilangan penglihatan. 

Tentu saja, pengobatan katarak sedini mungkin sangat dianjurkan. Ini menjadi 'sentilan' bagi semua orang agar tidak menyepelekan pengecekan rutin. Mata katarak hanya bisa diobati melalui operasi bedah. Kini, operasi ini sangat aman, efektif dan cepat. Pasien juga tak perlu melakukan rawat inap di rumah sakit mata atau klinik mata.

More aboutDikira Rabun, Ternyata Mata Katarak

Penuaan, Si Kambing Hitam Mata Katarak


Sumber: murdocheye.com.au

Mata katarak merupakan kondisi di mana terjadi kekeruhan di lensa mata, bagian transparan dari mata yang kita gunakan untuk memfokuskan objek. Sebagian besar kasus mata katarak disebabkan oleh perubahaan yang berkaitan dengan usia. Namun, penuaan bukanlah syarat mutlak pemicu munculnya mata katarak. Penelitian sudah membuktikan bahwa anak muda juga bisa mengalami masalah penglihatan yang sama akibat dari penyakit diabetes, pengonsumsian obat-obatan tertentu, kebiasaan merokok hingga terpapar sinar matahari dalam waktu lama.

National Eye Institute menunjukkan bahwa istilah katarak berkaitan dengan usia sangatlah menyesatkan. Banyak orang memiliki katarak ukuran kecil di usia muda, yaitu 40-an hingga 50-an, meskipun penglihatan mereka belum terlalu terganggu. Namun, katarak yang mereka alami akan terus berkembang seiring usia, sehingga akhirnya mempengaruhi penglihatannya.

Pengobatan katarak dengan operasi menjadi pilihan terbaik. Lensa alami mata yang sudah keruh akan dihapus dan diangkat dengan yang baru. Kini, semakin baik orangtua maupun anak muda sudah banyak yang memilih melakukan operasi katarak sesegera mungkin. 

"Rata-rata orang ingin menjadi lebih aktif. Mereka memiliki tuntutan mengenai kemampuan penglihatannya, seperti mengemudi di malam hari hingga aktivitas harian seperti pekerjaan di kantor yang memang menuntut mereka dapat melihat dengan baik. Dan itulah mengapa mereka mencari operasi yang cepat dan aman agar tetap independen, tetap aktif dan terus bekerja," ungkap dokter mata Dr. Jay Erie, yang dilansir dari Minn Post.

More aboutPenuaan, Si Kambing Hitam Mata Katarak