Sumber foto: morriseyegroup.com |
Tentu saja ada banyak alasan mengapa Anda harus menjalani operasi lasik. Selain membantu meningkatkan ketajaman penglihatan lebih baik dan mengurangi ketergantungan penggunaan kacamata, ada alasan lain yang bisa Anda raih jika melakukan prosedur ini.
1. Anda bisa memakai kacamata hitam tanpa resep dokter. Salah satu kerepotan terbesar penderita rabun jauh, dekat dan silinder adalah memakai kacamata hitam. Untungnya, ketika Anda melakukan operasi lasik, kacamata hitam bisa Anda pakai tanpa kuatir di bawah sinar matahari.
2. Anda bisa berenang sepuasnya. Tidak mungkin Anda harus memakai kacamata atau kontak lensa saat berada di bawah air. Bisa berenang dengan penglihatan sempurna merupakan salah satu manfaat yang paling menggoda dari menjalani operasi lasik.
3. Membuat nyaman. Umumnya, pemakai lensa kontak cenderung mengalami reaksi alergi, mata kemerahan, mata gatal dan iritasi lainnya. Sementara pengguna kacamata cenderung mengalami sakit kepala karena minus yang semakin tinggi, membuat lensa semakin tebal dan berat. Dengan lasik, Anda tak akan merasakan hal ini lagi.
Oleh: @innesspw
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment