Anak Demam? Ini Cara Terbaik untuk Mengatasinya!

 Anak Demam | Tips Kesehatan | Artikel Kesehatan

Saat anak demam, orangtua pasti akan merasa cemas, bahkan ada beberapa orang tua terkadang panik secara berlebihan, pada akhirnya mereka melakukan berbagai cara penanganan yang salah, seperti sembarangan memberi obat dan lain sebagainya.

Hal terpenting yang harus dilakukan pada saat anak demam adalah orang orangtua harus berkonsentrasi untuk membuat anak merasa nyaman. Saat anak sudah merasa nyaman, barulah orangtua melakukan langkah-langkah pertolongan pertama untuk mengatasi sakit demam pada anak.

Mengatasi penyakit demam pada anak jangan dianggap sepele karena penyakit demam jika terus berlanjut dapat mengakibatkan berbagai gangguan organ tubuh, seperti membakar sel saraf. Namun, bukan berarti demam merupakan penyakit yang sulit untuk disembuhkan atau merupakan kategori penyakit kronis.

Inti dari penanganan penyakit demam pada anak adalah cepat dan tepat!

Anak demam
Ist

Dear
mom, perhatikanlah beberapa hal berikut ini:
  • Saat anak demam, maksimalkan istirahat sang buah hati karena istirahat yang cukup dan berkualitas akan sangat membantu proses penyembuhan.
  • Berikan obat penurun panas sesuai dosis anjuran, pastikan obat penurun panas yang mom beli di apotik atau toko obat, merupakan obat penurun panas dari produsen obat terpercaya di Indonesia.
  • Jika mom memberi obat penurun panas golongan acetaminophen ataupun ibuprofen, pastikan mom tidak memberi obat batuk atau flu yang mengandung antipyretic. Pemberian dua jenis obat tersebut. secara bersamaan dapat menimbulkan overdosis.
  • Hingga bayi berusia 4 bulan, jika ia demam hingga 38,5 derajat Celcius, orangtua harus segera menghubungi dokter anak. 
  • Gunakan plester penurun demam, plester penurun demam biasanya membuat anak merasa lebih nyaman jika dibandingkan dengan melakukan kompres dengan menggunakan kain basah.
  • Pastikan sang buah hati mengenakan pakaian yang tipis, longgar dan nyaman. Hal ini penting, agar sang buah hati merasa nyaman, juga agar sirkulasi udara atau suhu dari dalam tubuh terjadi dengan baik.
  • Saat demam biasanya terjadi dehidrasi, oleh karena itu penting untuk membuat sang buah hati banyak meminum air putih.
  • Mengkonsumsi buah-buahan dan makanan bergizi dapat mempercepat proses penyembuhan.

Well, semoga si kecil lekas sembuh ya mom. 

Jika tips kesehatan ini bermanfaat mohon share di sosial media... (Terima kasih)
More aboutAnak Demam? Ini Cara Terbaik untuk Mengatasinya!